Kepala BRMP Maluku Utara Kunjungi BMKG Malut Bahas Peran Iklim untuk Swasembada Pangan
Ternate (06/11) – Kepala Balai Penerapan Modernisasi Pertanian (BRMP) Maluku Utara, Dr. Ir. Muhammad Alwi Mustaha, M.Si, melakukan kunjungan ke Kantor BMKG Maluku Utara di Ternate dan bertemu langsung oleh Kepala Stasiun Meteorologi Kelas I Sultan Baabullah Ternate, Sakimin, S.Si.
Pertemuan ini membahas peran penting iklim dalam mendukung swasembada pangan di Maluku Utara, sejalan dengan arah Asta Cita Presiden untuk mewujudkan kemandirian pangan nasional.
Dalam kesempatan tersebut, Kepala BRMP Malut menekankan bahwa informasi iklim dari BMKG sangat penting dalam perencanaan pertanian yang efektif dan berkelanjutan. Sementara Kepala BMKG menyampaikan kesiapan pihaknya untuk memperkuat kerja sama melalui penyediaan data dan layanan iklim pertanian.
Kunjungan ini menjadi langkah nyata memperkuat kolaborasi antar-stakeholder dalam menghadapi tantangan perubahan iklim dan mendorong ketahanan pangan daerah menuju pertanian modern di Maluku Utara.