BRMP Malut dan BRIN siap Kolaborasi Ketahanan Pangan & Hilirisasi Perkebunan di Malut
Sofifi (03/11) – Pusat Riset Sistem Industri dan Manufaktur Berkelanjutan – Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) melakukan kunjungan dan audiensi ke Balai Penerapan Modernisasi Pertanian (BRMP) Maluku Utara dalam rangka kegiatan riset bertema “Sistem Ketahanan Pangan, Industrialisasi, dan Hilirisasi Produk Pertanian di Maluku Utara.”
Ir. Nugroho Adi Sasongko, ST., M.Sc., Ph.D., IPU, selaku peneliti BRIN menjelaskan bahwa Maluku Utara dipilih sebagai daerah riset karena memiliki pertumbuhan ekonomi tertinggi di Indonesia. Menurutnya, hal ini menjadi peluang besar untuk mengembangkan sistem pangan dan industri berbasis potensi lokal.
Kepala BRMP Malut, Dr. Ir. Muh Alwi Mustaha, M.Si., menyambut baik kolaborasi tersebut. Ia menegaskan bahwa BRMP dan BRIN memiliki irisan pekerjaan yang sama dalam mendukung inovasi pertanian. “Kejayaan rempah ada di Maluku Utara. Kami berharap program kementerian menjadikan Malut sebagai lokus komoditas cengkeh,” ujarnya.
Lebih lanjut, Dr. Alwi menekankan pentingnya riset kolaboratif untuk memajukan sektor pertanian. “BRMP akan mendukung penuh riset ini dan berharap BRIN dapat mengembangkan metode spesifik lokasi, agar anak muda bisa tetap berkiprah di dunia pertanian,” tambahnya.
Riset ini diharapkan menjadi langkah strategis dalam memperkuat ketahanan pangan, meningkatkan nilai tambah produk pertanian, serta mempercepat industrialisasi sektor pertanian di Maluku Utara.